Minggu 02/10/2016. Dalam memperingati Hut TNI yang Ke-71 berbagai rangkaian kegiatan telah dilaksanakan oleh Kodam III/Siliwangi, salah satunya adalah kegiatan Karya Bakti pembersihan Sungai. Kegiatan Karbak ini serentak dilakukan di Wilayah Kodam III/Siliwangi, untuk Kodim 0618/BS kegiatan Karbak di Pusatkan di Wilayah Kelurahan Panjunan Kecamatan Astana Anyar yakni membersihkan Sungai Citepus. Kegiatan di tempat tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 0618/BS Kolonel Inf Sugiyono. Dandim pada saat mengambil Apel pengecekan menyampaikan, " Dalam rangkaian menyambut HUT TNI Ke-71 Kodam III/Siliwangi mengadakan kegiatan Karbak yaitu pembersihan Sungai, diantaranya sungai Citepus yang ada di wilayah Kecamatan Astana Anyar ini, bekerjalah dengan Ikhlas sehingga mendapatkan hasil yang maksimal dan mendapatkan kebaikan," Ujar Dandim. Kegiatan karbak di sungai Citepus, Curug Ece dan Sungai Cokakap melibatkan 588 Personil yakni Koramil 1801/ Astana Anyar-Bojongloa Kaler , Koramil 1803/Andir, Koramil 1804/Regol-Lengkong, Koramil 1811/Ujung Berung dan Koramil 1813/Bandung Kulon, Yon Kav 4, Yon Arhanudri 3, Jasdam, Ajendam, Zidam, Tim Gober dari Wilayah 5 Koramil. Selain di pembersihan sungai Citepus juga diadakan pembersihan sungai Cibeureum yang melibatkan 1200 orang, dan Sungai Cikapundung Kolot yang melibatkan 512 orang, untuk kegiatan Karbak di Sungai Citepus ditinjau oleh Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Wuryanto, hadir juga dalam kegiatan ini Dandim 0618/BS Kolonel Inf Sugiyono, Waaster Letkol Art Zaenudin, Wakapendam Letkol Inf Donald, Letkol Inf Hasbi Lubis, Letkol Caj Febi dari Ajendam, Kasdim 0618/BS Letkol Arm Ari Yani Sasongko, para Danramil, Pasiter Kodim, Pasilog, 0618/BS dan Para Camat.(Gun Tim Kreatif)
Dandim 0618/BS Kolonel Inf Sugiyono Pimpin Karbak bebersih Sungai
No comments:
Post a Comment