Lambang Kodim 0618/BS Kota Bandung

Lambang Kodim 0618/BS Kota Bandung
Powered By Blogger

Friday, March 15, 2019

Sosialisasi Netralitas TNI

Kodim 0618/BS Sosialisasi Gelar Giat Pembinaan Netralitas TNI Dalam Pileg/Pilpres TA. 2019

Bertempat di Aula Citra Bhakti Makodim 0618/BS telah dilaksanakan Pembinaan Netralitas TNI Dalam Pileg dan Pilpres TA. 2019.
Kegiatan tersebut dihadiri Dandim 0618/BS Letkol.Inf.M.Herry Subagyo, SIP, Kasdim 0618/BS, Para Pasi, Para Danramil, Para Babinsa dan Para Anggota Kodim 0618/BS.
Dalam sambutannya Dandim 0618/BS Letkol Inf M.Hery Su bagyo SIP pertama puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT ,Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas segala limpahan rahmat dan barokah Nya pada saat ini kita sekalian masih diperkenankan untuk hadir di Aula Citra Bhakti Kodim 0618/BS ini untuk mengikuti Sosialisasi Pembinaan Netralitas TNI Dalam Pileg / Pilpres tahun 2019 dengan sehat dan selamat.

Sosialisasi pembinaan netralitas TNI yang dilaksanakan ini bertujuan untuk mengingatkan kembali setiap prajurit agar bersikap netral dan tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis. Mengingat begitu pentingnya sikap netralitas TNI bagi soliditas satuan dan pembangunan profesionalisme TNI, maka dalam Pelaksanaan Pileg/Pilpres setiap prajurit wajib menunjukkan sikap yang tidak memihak dan tidak memberikan dukungan kepada salah satu kontestan peserta Pileg/Pilpres.
"Hal tersebut merupakan komitmen TNI, sesuai dengan amanah reformasi internal TNI dalam Undang-undang nomor :34 tahun 2004," tutur Dandim.
Sebagaimana kita ketahui bahwa tahun 2019 merupakan tahun politik bagi Bangsa Indonesia. Tahun ini akan dilaksanakan Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, DPRD Kab/Kota diseluruh wilayah indonesia.

Terkait dengan hal tersebut saya mengingatkan kepada seluruh prajurit agar tetap berpegang teguh terhadap Netralitas TNI dan hanya ikut membantu dalam menjamin pelaksanaan Pileg/Pilpres berjalan aman, damai dan lancar. Hal ini harus benar-banar diaplikasikan dalam pelaksanaan Pileg/Pilpres tahun 2019 ini.

Konsekuensi logisnya, TNI dituntut untuk tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis. Salah satu aktualisasinya TNI harus bersikap netral dalam setiap kegiatan Pesta Demokrasi (Pemilu). Bersikap netral dalam kehidupan politik, diartikan berdiri sama jarak dan tidak memihak serta tidak terpengaruh oleh tarikan partai politik untuk ikut memperjuangkan kepentingannya. Sementara tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis diartikan tidak terlibat dalam kegiatan dukung mendukung untuk kepentingan sesaat.

Sehubungan dengan hal tersebut, Pangdam III/SLW Menyampaikan kebijakan pimpinan TNI yang perlu disikapi dan untuk dijadikan pedoman penting oleh Prajurit TNI terkait dengan Pelaksanaan Pileg/Pilpres tahun 2019. Seiring dengan peran, fungsi dan tugas TNI seperti yang tercantum dalam UU TNI No 34 tahun 2004 Pasal 5 disebutkan bahwa, "TNI BERPERAN SEBAGAI ALAT NEGARA DIBIDANG PERTAHANAN YANG DALAM MENJALANKAN TUGASNYA BERDASARKAN KEBIJAKAN DAN KEPUTUSAN POLITIK NEGARA".

Pertama,TNI bertekad mengamankan setiap tahapan pelaksanaan pemilu yang akan datang sesuai dengan tugas dan fungsi bantuan TNI kapada Polri.

Kedua, Anggota TNI akan tetap menjaga netralitas, dengan tidak memihak dan memberikan dukungan kepada salah satu kandidat , parpol atau kontestan dalam pelaksanaan pemilu.

Ketiga, Satuan maupun Perorangan tidak dibenarkan untuk memberikan fasilitas dinas dan dukungan apapun kepada perorangan maupun salah satu kontestan pada seluruh rangkaian kegiatan pemilu.
Keempat, setiap anggota TNI yang masih aktif tidak diperkenankan menggunakan hak pilihnya dalam pemilu.
Kelima, bagi anggota PNS TNI dan anggota keluarga TNI dapat menggunakan hak pilihnya sesuai dengan pilihannya masing-masing, ujar Dandim. 

Demikianlah beberapa yang dapat saya sampaikan, dan saya berharap sosialisasi ini bisa meneguhkan sikap setiap prajurit agar tetap disiplin dan netral pada Pileg/Pilpres , baik prajurit yang hadir disini, maupun prajurit yang sedang Dinas , semoga Allah SWT Senantiasa meridhoi usaha kita bersama.sekian terima kasih, pungkas Dandim 0618/BS.




(Purwadhi/Gungun/GR/Edi-Pendim 0618-BS)

No comments:

Post a Comment