Jum'at 11/11/2016. Koramil 1806/Bacip - BK kembali melaksanakan
Kegiatan Karya Bakti TNI di jalan Batu Rengat Rt 04 Rw 04 Kelurahan Cigondewah Kaler Kecamatan Bandung Kulon disungai Cibeureum di pimpin oleh Plh Danramil 1806/Babakan Ciparay - Bandung Kulon Kapten Arh Hadi Siswanto,
Sambil memperkenalkan diri beliau sebagai pejabat baru di Koramil 1806/ Bacip - BK, " Danramil mengajak kerjasama seluruh komponen masyarakat untuk mendukung program pemerintah propinsi Jawa barat yang bekerjasama dengan Kodam III/Siliwangi yang pelaksanaan dilapangan dilaksanakan oleh Koramil 1806/Bacip - BK dan jajaran Koramil lainnya yang berada di wilayah kodim 0618/BS, kerja di dasari keikhlasan dan ketulusan hati sehingga semuanya kerja tidak mencari enak sediri sehingga hasilnya maksimal dapat dilihat dan dirasakan oleh masyarakat sekitar bantaran sungai sehingga aliran air lancar dan tidak mengakibatkan banjir, " Ujar Kapten Arh Hadi. Kegiatan di dihadiri Lurah Cigondewah Kaler ,Rw 01, Rt 03, Lpm, Karangtaruna dan warga sekitar sebanyak orang. Kegiatan bebersih sungai dalam program Citarum bestari serentak dilaksanakan di 13 Koramil lainnya yang masuk wilayah Kodim 0618/BS Kota Bandung dan langsung dipimpin oleh Danramil. Kegiatan rutin setiap hari jum'at tersebut berjalan dengan tertib, aman dan lancar. (Gun Tim Kreatif)
Danramil 1806/Bacip-BK pimpin karbak di sungai Cibeureum
No comments:
Post a Comment